Posted on

Salam, Senyum, Sapa Spesial untuk yang Terlupakan

Memperlihatkan rasa peduli dan menghargai orang yang kita temui memang tidak pernah salah, tapi jika kita hanya memperlihatkannya kepada si “Very Important Person Only”, mungkin kita harus mengubah sedikit konsep hidup itu. Menyapa, memberi senyum dan salam kepada atasan dan teman kerja pasti sudah sering kita lakukan, mau sesibuk atau seburuk apa pun mood kita pasti akan selalu menyempatkan diri untuk melakukan Salam, Senyum, Sapa. Minimal senyum deh walaupun terpaksa dan kalau memang lagi tidak mau di ganggu.

Lain cerita jika kita bertemu dengan sosok yang tidak kalah penting di dunia kerja. Sosok ini selalu membantu dan mengerjakan pekerjaan kecil kita, yang sebenarnya akan menjadi bencana besar jika tidak ada mereka. OB dan OG atau Office Boy, Office Girl. 

Sebagai warga negara Indonesia yang terkenal akan keramahannya, menghargai peran mereka sebagai Office Boy dan Girl tidak susah kok, jika bertemu mereka jangan lupa melakukan senyum, salam dan sapa juga. Yaa memang sih kita pasti menghargai mereka juga tapi coba deh ketika kalian sedang lewat dan mereka sedang bersih-bersih, senyum dan sapa mereka dengan ramah. Ketika kita berada satu lift atau di satu ruangan bersama mereka, cobalah untuk bersikap ramah dengan melakukan percakapan bersama mereka. Sekedar menanyakan kabar, atau bagaimana kerjaan mereka tadi malam rasanya sudah menjadi hiburan untuk mereka. 

 

 

More Information
Power Of Diversity
https://pureheart.ledgernow.com/category/power-of-diversity/
Instagram : https://www.instagram.com/pureheartid/

 

Oleh : Maria Benecdita
Instagram : @marbenz_