Posted on

Akibat Tertipu Iming-iming 5 Juta Rupiah Jadi Ingin Bunuh Diri

Artikel ini merupakan bagian dari program #MelekUang: E-Wallet, entah apa yang merasuki-Mu ?!
Program ini merupakan kerjasama antara beberapa perusahaan berbasis blockchain untuk meningkatkan kesadaran atas perlindungan data pengguna dan transaksi finansial khususnya uang dan dompet digital (e-wallet).
Tulisan-tulisan dalam program #MelekUang, terinsipirasi dari kejadian-kejadian nyata. Walaupun demikian, beberapa tokoh, karakter, kejadian, lokasi dan dialog adalah fiksi dan disusun dengan dramatis agar lebih menarik. Jika ada kesamaan nama tokoh, tempat kejadian ataupun cerita, itu adalah kebetulan semata dan tidak ada unsur kesengajaan.

Mawar mahasiswa baru  polos tertipu dengan iming-iming Rp 5.000.000, dia  mentransfer E-cash atau uang elektronik kepada pelaku. Saat itu kondisi mawar sedang dalam kesulitan, uang yang ada di atm tersebut untuk membayar biaya kosan tapi justru tertipu sehingga uangnya hilang begitu saja. Saat itu Mawar benar-benar depres.i Dia tidak berani bilang ke orang tuanya, karena orang tuanya pun sedang kesulitan, saat itu Mawar ingin bunuh diri saja dengan menjatuhkan dirinya dari gedung bertingkat. Untung lah Tuhan masih sayang dengan Mawar, Fani datang menyelamatkan Mawar dan memberi tahu bahwa PureHeart bisa membantunya untuk membayar kosan dan memberikan motivasi agart tidak melakukan hal seperti itu.

e-Wallet, entah apakah yang merasuki-Mu ?!

Program ini merupakan kerjasama dari beberapa perusahaan berbasis blockchain di Indonesia untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam terhadap keamanan data dan transaksi finansial secara digital khususnya e-wallet.

Beberapa perusahaan yang terlibat adalah:

Temindo (Teknologi Mandiri Indonesia, PT)

TEMINDO adalah perusahaan yang memberikan solusi otomasi bisnis untuk integrasi dan kolaborasi perusahaan-perusahaan dengan teknologi blockchain.
Website: https://www.temindo.com

PureHeart

PureHeart adalah inisiatif yang berbasis kegiatan sosial yang berkomitmen kepada tujuan pembangunan yang berkelanjutan (sustainable development goals) dengan teknologi blockchain secara menyeluruh (end-to-end) sehingga taraf hidup masyarakat Indoensia semakin meningkat.
Website: https://pureheart.ledgernow.com

SSC (Sustainable Supply Chain)

SSC (Sustainable Supply Chain) adalah solusi blockchain untuk kolaborasi cepat dan aman bagi perusahaan-perusahaan dalam rantai pasok (supply chain) yang bertujuan untuk mengurangi biaya operasional, meningkatkan pelayanan konsumen dan mempercepat pengiriman barang dan jasa ke konsumen.
Website: https://www.ssc.co.id

YONK

YONK adalah sebuah aplikasi pengelolaan keuangan untuk pemilik UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) sehingga mereka mendapakan laporan keuangan yang real time dengan fitur predicition analysis untuk membantu meningkatkan kredibilitas UMKM kepada perusahaan pembiayaan (Financing Companies) menggunakan teknologi blockchain.
Website: https://www.yonk.io

PIE

PIE (Personal Identification Exchange) adalah solusi KYC (Know Your Customer) berbasis blockchain untuk mencegah terjadinya pencucian uang (Anti Money Laundry / AML) dan pembiayaan terorisme (Terrorism Financing)
Website: https://www.pie.co.id

AELL

AELL adalah solusi untuk membantu pengelolaan data rekam medis secara digital dan terintegrasi antar rumah sakit dan klinik sehingga mempercepat proses pelayanan pasien, mempermudah rujukan dan melindungi data pasien dengan teknologi blockchain.
Website: https://www.aell.co

BIJAK

BIJAK adalah perusahaan berbasis teknologi untuk membantu perusahan-perusahaan dalam mengimplementasi teknologi blockchain yang optimal dan dapat mempercepat proses bisnis yang terintegrasi yang aman dan terpercaya.
Website: https://www.b-jak.com

VIE

VIE adalah aplikasi manajemen bisnis yang memudahkan pengelolaan bisnis secara terintegrasi berdasarkan sistem manajemen mutu ISO 9001:2015 (atau terbaru) dengan teknologi blockchain.
Website: https://www.vie.co.id

Posted on

Berbagi Menggunakan E-Wallet

Artikel ini merupakan bagian dari program #MelekUang: E-Wallet, entah apa yang merasuki-Mu ?!
Program ini merupakan kerjasama antara beberapa perusahaan berbasis blockchain untuk meningkatkan kesadaran atas perlindungan data pengguna dan transaksi finansial khususnya uang dan dompet digital (e-wallet).
Tulisan-tulisan dalam program #MelekUang, terinsipirasi dari kejadian-kejadian nyata. Walaupun demikian, beberapa tokoh, karakter, kejadian, lokasi dan dialog adalah fiksi dan disusun dengan dramatis agar lebih menarik. Jika ada kesamaan nama tokoh, tempat kejadian ataupun cerita, itu adalah kebetulan semata dan tidak ada unsur kesengajaan.

Zainuddin merupakan salah satu driver ojek online, ia merupakan salah satu driver yang beruntung hari ini karena mendapatkan orderan go-food berupa dua loyang ukuran large pizza dari seseorang yang bernama Robertus. Pizza ini langsung dibayar dengan menggunakan e-wallet oleh Robertus, ketika Zainuddin ingin mengantarkan pizza tersebut ke lokasi Robertus berada, Robertus menolak untuk diantarkan dan ia menawarkan pizza itu kepada Zainuddin agar dibawa pulang ke rumahnya untuk dia beserta keluarganya. Sontak hal ini membuat Zainuddin terkejut tak percaya dan ingin mengantarkan ke lokasi yang ditunjukkan di aplikasinya, namun ia mendapatkan penolakan dari Robertus, Robertus berkata bahwa lokasi tersebut tidak sesuai dengan keberadaannya saat ini, setelah meyakinkan Zainuddin, Robertus pun mendapatkan ucapan terimakasih dari Zainuddin. Tidak berhenti di situ, Robertus juga memberikan lima bintang serta memberikan sejumlah tip untuk Zainuddin.

Hal ini membuat Zainuddin lagi-lagi trenyuh, bagaimana tidak di tengah maraknya kasus penipuan orderan dimana costumer memesan makanan dengan jumlah belanja yang banyak namun tiba-tiba di cancel ataupun dengan lokasi fiktif atau tidak ditemukan lokasi yang sebenarnya masih ada orang baik seperti Robertus yang memberikannya pesanan yang dipesannya dan memberikan tips lalu juga rate tinggi. Ini membuktikan bahwa orang baik di sekitar kita masih ada dan tidak melulu hal-hal yang menimpa kenaasan ojek online adalah hal yang negatif.

 

Sikap Robertus ini mencerminkan betapa berbagi tidaklah sulit. Pureheart menginisiasi untuk memudahkan kita berbagi kepada sesama yang membutuhkan. Berbagi kini tidaklah sulit untuk makin membangun Indonesia ke arah yang lebih baik.

e-Wallet, entah apakah yang merasuki-Mu ?!

Program ini merupakan kerjasama dari beberapa perusahaan berbasis blockchain di Indonesia untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam terhadap keamanan data dan transaksi finansial secara digital khususnya e-wallet.

Beberapa perusahaan yang terlibat adalah:

Temindo (Teknologi Mandiri Indonesia, PT)

TEMINDO adalah perusahaan yang memberikan solusi otomasi bisnis untuk integrasi dan kolaborasi perusahaan-perusahaan dengan teknologi blockchain.
Website: https://www.temindo.com

PureHeart

PureHeart adalah inisiatif yang berbasis kegiatan sosial yang berkomitmen kepada tujuan pembangunan yang berkelanjutan (sustainable development goals) dengan teknologi blockchain secara menyeluruh (end-to-end) sehingga taraf hidup masyarakat Indoensia semakin meningkat.
Website: https://pureheart.ledgernow.com

SSC (Sustainable Supply Chain)

SSC (Sustainable Supply Chain) adalah solusi blockchain untuk kolaborasi cepat dan aman bagi perusahaan-perusahaan dalam rantai pasok (supply chain) yang bertujuan untuk mengurangi biaya operasional, meningkatkan pelayanan konsumen dan mempercepat pengiriman barang dan jasa ke konsumen.
Website: https://www.ssc.co.id

YONK

YONK adalah sebuah aplikasi pengelolaan keuangan untuk pemilik UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) sehingga mereka mendapakan laporan keuangan yang real time dengan fitur predicition analysis untuk membantu meningkatkan kredibilitas UMKM kepada perusahaan pembiayaan (Financing Companies) menggunakan teknologi blockchain.
Website: https://www.yonk.io

PIE

PIE (Personal Identification Exchange) adalah solusi KYC (Know Your Customer) berbasis blockchain untuk mencegah terjadinya pencucian uang (Anti Money Laundry / AML) dan pembiayaan terorisme (Terrorism Financing)
Website: https://www.pie.co.id

AELL

AELL adalah solusi untuk membantu pengelolaan data rekam medis secara digital dan terintegrasi antar rumah sakit dan klinik sehingga mempercepat proses pelayanan pasien, mempermudah rujukan dan melindungi data pasien dengan teknologi blockchain.
Website: https://www.aell.co

BIJAK

BIJAK adalah perusahaan berbasis teknologi untuk membantu perusahan-perusahaan dalam mengimplementasi teknologi blockchain yang optimal dan dapat mempercepat proses bisnis yang terintegrasi yang aman dan terpercaya.
Website: https://www.b-jak.com

VIE

VIE adalah aplikasi manajemen bisnis yang memudahkan pengelolaan bisnis secara terintegrasi berdasarkan sistem manajemen mutu ISO 9001:2015 (atau terbaru) dengan teknologi blockchain.
Website: https://www.vie.co.id

Posted on

Cashback untuk Sedekah, Why Not?

Artikel ini merupakan bagian dari program #MelekUang: E-Wallet, entah apa yang merasuki-Mu ?!
Program ini merupakan kerjasama antara beberapa perusahaan berbasis blockchain untuk meningkatkan kesadaran atas perlindungan data pengguna dan transaksi finansial khususnya uang dan dompet digital (e-wallet).
Tulisan-tulisan dalam program #MelekUang, terinsipirasi dari kejadian-kejadian nyata. Walaupun demikian, beberapa tokoh, karakter, kejadian, lokasi dan dialog adalah fiksi dan disusun dengan dramatis agar lebih menarik. Jika ada kesamaan nama tokoh, tempat kejadian ataupun cerita, itu adalah kebetulan semata dan tidak ada unsur kesengajaan.

Eno merupakan pegawai salah satu startup kenamaan. Dia sering mendapatkan promo cashback atau potongan harga. Promo-promo itu akan menjadi 2 kali lipat jika Reno menggunakan pembayaran dengan e-wallet yang sudah bekerjasama dengan perusahaannya. Raisa yang merupakan istri Reno berpendapat bahwa uang hasil cashback itu tidak boleh digunakan, karena menurut Raisa cashback itu bukanlah haknya.

Karena Raisa seorang ibu rumah tangga yang cerdas akhirnya dia menyiasati cashback yang didapatkan oleh suaminya untuk bersedekah. Setiap hasil cashback yang didapatkan oleh suaminya dikumpulkan setiap harinya. Semisal uang makan Reno yang dibeli melalui aplikasi ojek online mendapat potongan harga sampai 45%, harga makanan yang dibeli oleh reno seharga Rp. 50.000 lalu mendapatkan potongan 45%, sehingga Reno hanya harus membayar Rp. 27.500. Sisa dari potongan yang berjumlah Rp. 22.500 Raisa simpan dan itu selalu diterapkan setiap hari ketika suaminya bekerja. Dalam kurun waktu sebulan kerja, dalam hitungan 20 hari kerja, Raisa dapat mengumpulkan cashback sebanyak Rp450.000,-

Itu baru cashback dari makan siang, belum lagi jika diakumulasikan dengan ongkos Reno tiap berangkat kerja, karena Reno tinggal di ibu kota yang sering macet, Reno lebih sering memilih untuk pergi menggunakan ojek online. Ongkos Reno dari rumah ke kantor Rp. 30.000 setelah dipotong dengan promo cashback maksimal Rp. 8.000 dalam kurun waktu 20 hari kerja Reno dapat mengumpulkan cashback senilai Rp. 160.000  

Maka dari uang cashback suaminya, Raisa dapat bersedekah sebanyak Rp. 610.000 per bulan. Biasanya Raisa membelanjakan hasil cashbacknya ini untuk membeli nasi untuk dibagikan kepada tukang sapu, satpam dan tukang angkut sampah di sekitar rumahnya. 

Dengan memanfaatkan cashback Reno dan Raisa dapat berbagi kepada sesama. PureHeart mengajak kita untuk peduli dan berbagi kepada sesama yang membutuhkan. Di zaman now tak perlu menunggu untuk melakukan kebaikan jika bisa dimulai dari sekarang. 

e-Wallet, entah apakah yang merasuki-Mu ?!

Program ini merupakan kerjasama dari beberapa perusahaan berbasis blockchain di Indonesia untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam terhadap keamanan data dan transaksi finansial secara digital khususnya e-wallet.

Beberapa perusahaan yang terlibat adalah:

Temindo (Teknologi Mandiri Indonesia, PT)

TEMINDO adalah perusahaan yang memberikan solusi otomasi bisnis untuk integrasi dan kolaborasi perusahaan-perusahaan dengan teknologi blockchain.
Website: https://www.temindo.com

PureHeart

PureHeart adalah inisiatif yang berbasis kegiatan sosial yang berkomitmen kepada tujuan pembangunan yang berkelanjutan (sustainable development goals) dengan teknologi blockchain secara menyeluruh (end-to-end) sehingga taraf hidup masyarakat Indoensia semakin meningkat.
Website: https://pureheart.ledgernow.com

SSC (Sustainable Supply Chain)

SSC (Sustainable Supply Chain) adalah solusi blockchain untuk kolaborasi cepat dan aman bagi perusahaan-perusahaan dalam rantai pasok (supply chain) yang bertujuan untuk mengurangi biaya operasional, meningkatkan pelayanan konsumen dan mempercepat pengiriman barang dan jasa ke konsumen.
Website: https://www.ssc.co.id

YONK

YONK adalah sebuah aplikasi pengelolaan keuangan untuk pemilik UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) sehingga mereka mendapakan laporan keuangan yang real time dengan fitur predicition analysis untuk membantu meningkatkan kredibilitas UMKM kepada perusahaan pembiayaan (Financing Companies) menggunakan teknologi blockchain.
Website: https://www.yonk.io

PIE

PIE (Personal Identification Exchange) adalah solusi KYC (Know Your Customer) berbasis blockchain untuk mencegah terjadinya pencucian uang (Anti Money Laundry / AML) dan pembiayaan terorisme (Terrorism Financing)
Website: https://www.pie.co.id

AELL

AELL adalah solusi untuk membantu pengelolaan data rekam medis secara digital dan terintegrasi antar rumah sakit dan klinik sehingga mempercepat proses pelayanan pasien, mempermudah rujukan dan melindungi data pasien dengan teknologi blockchain.
Website: https://www.aell.co

BIJAK

BIJAK adalah perusahaan berbasis teknologi untuk membantu perusahan-perusahaan dalam mengimplementasi teknologi blockchain yang optimal dan dapat mempercepat proses bisnis yang terintegrasi yang aman dan terpercaya.
Website: https://www.b-jak.com

VIE

VIE adalah aplikasi manajemen bisnis yang memudahkan pengelolaan bisnis secara terintegrasi berdasarkan sistem manajemen mutu ISO 9001:2015 (atau terbaru) dengan teknologi blockchain.
Website: https://www.vie.co.id

Posted on

Harmony in diversity part 3 of ∞

PureHeart berterimakasih kepada YONK yang sekali lagi ikut berkolaborasi bersama-sama mengadakan kegiatan sosial. Kali ini, PureHeart  dan YONK memilih salah satu sekolah dari beberapa sekolah di Jawa Timur, yaitu SMPK St Antonius. Sekolah ini berjarak 107 km dari kota Surabaya tepatnya di daerah Arjowilangun Kabupaten Malang. Meskipun jauh dari kota dan fasilitas terbatas, namun sekolah ini mampu mencetak siswa-siswa berprestasi.

Semangat dan antusias yang tinggi serta mereka sadar akan lingkungan membuat PureHeart dan YONK memilih sekolah ini. Suasana yang penuh semangat sangat terasa ketika para siswa-siswi terlibat langsung dalam kegiatan sadar lingkungan dan kesempatan untuk mereka menuliskan mimpi-mimpi mereka di GUDANG IDE.

Puncak acara terjadi ketika para siswa diberikan kesempatan untuk mengucapkan apresiasi kepada para guru. Apresiasi yang dimulai dengan pembacaan puisi dilanjutkan dengan membasuh kaki para guru dan diiringi dengan nyanyian wujud terima kasih kepada para guru.

 Kegiatan ini berjalan dengan sukses dan mampu menciptakan suasana yang sangat mengharukan dan diakhiri antara siswa dan guru saling berpelukan. Suasana hubungan yang harmonis antara guru dan murid sangat terasa sebagai bukti bahwa mereka sangat menyayangi guru mereka dan mengajarkan kepada kita semua bahwa berbakti kepada guru harus dimulai dari sekarang.

PureHeart mengucapkan terimakasih banyak kepada Bpk. Drs. Yulius Sutrisno selaku Kepala sekolah SMPK St Antonius, Ibu Linda Wiji Lestari, S.Pd dan semua guru atas bantuan dan dukungan yang luar biasa sehingga acara dapat terlaksana dengan lancar dan sukses.

PureHeart telah memiliki platform “Generative Giving” untuk membantu transparansi kegiatan dan penyaluran donasi untuk perusahaan-perusahaan dalam hal mengadakan kegiatan Corporate Social Responsibility. PureHeart mengajak perusahaan Anda dapat berkolaborasi bersama kami dan berkomitmen untuk terus aktif mengadakan kegiatan-kegiatan sosial. Jadi, siapkah perusahaan Anda untuk berkolaborasi bersama PureHeart?

More information:
YONK: https://www.yonk.io

Posted on

Manfaat dan Dampak dari Sampah Organik dan Non-Organik

Follow us on Instagram @PureHeartID

Sampah adalah sisa, barang bekas, atau barang buangan yang telah tak dipakai oleh pemiliknya lagi. Secara umum, sampah dibagi menjadi dua sampah organik dan anorganik/non-organik. Kedua jenis sampah tersebut memiliki manfaat serta dampak untuk lingkungan.

Sampah Organik

Sampah organik adalah limbah yang berasal dari sisa makhluk hidup atau alam, misalnya manusia, hewan, serta tumbuhan yang melalui proses pelapukan atau pembusukan. Jenis sampah ini tergolong ramah lingkungan sebab dapat diurai oleh bakteri pengurai secara alami dan berlangsung cepat. Contoh sampah organik secara umum dapat diketahui adalah semua sisa yang berasal dari makhluk hidup atau dapat diurai kembali oleh alam seperti, kotoran, daun, bangkai, kulit telur, kardus, kertas, makanan sisa seperti sayur, buah, nasi, dan lain sebagainya.

Manfaat sampah organik ialah antara lain dapat meningkatkan kesuburan pada tanah. Sebab sampah ini jika diproses dengan benar dapat dijadikan sebagai pupuk alami bagi tanah, biasa disebut pupuk kompos dan pupuk kandang. Jika tanah yang diberi pupuk dari sampah ini maka tanahnya akan menjadi lebih bernutrisi dibanding tanah yang biasa. Oleh karenanya menjadikan tanaman yang ditanam di tanah tersebut menjadi jauh lebih sehat. Selain itu, sampah organik juga bisa dijadikan barang dengan nilai ekonomis tinggi seperti mebel serta perabot rumah tangga.

Sampah Non-Organik

Sampah non-organik adalah segala sisa barang yang dibuang oleh manusia yang sulit diurai kembali oleh bakteri atau memerlukan waktu yang cukup lama untuk penguraiannya hingga ratusan tahun. Umumnya sampah non-organik berasal dari sampah industri. Contoh dari sampah non-organik seperti, plastik, kaca, besi, kain, kaleng, ban, pulpen, spidol, dan lain sebagainya.

Sampah jenis ini dapat diambil kembali manfaatnya setelah dilakukan daur ulang menjadi produk yang baru. Contohnya limbah plastik yang jika didaur ulang bisa dibuat menjadi mainan, kursi, meja, dan lain sebagainya. Limbah besi bisa dilebur terlebih dahulu lalu kemudian dijadikan bahan dasar dalam pembuatan produk baru seperti pagar rumah, paku, palu, dan lain sebagainya. Dalam proses pemanfaatan jenis sampah ini, diperlukan daya kreatif yang tinggi oleh si pembuatnya sehingga dapat dijadikan barang yang juga berkualitas ekonomi tinggi.

Sampah organik maupun yang non-organik selain bisa memberikan dampak positif tapi juga bisa memberikan dampak negatif untuk bumi bahkan kepada makhluk hidup yang tinggal di dalamnya.

Dampak Untuk Kesehatan

Sampah yang tak dibuang pada tempatnya tentu akan mengganggu lingkungan serta kesehatan seseorang dan akhirnya menjadi pemicu timbulnya suatu penyakit seperti, disentri, kudisan, diare, jamur, dan lain sebagainya. Bahkan dampak tersebut tidak hanya dirasakan oleh manusia saja tapi juga pada tumbuhan dan hewan yang berada di sekitarnya.

Dampak Pada Udara

Sampah yang dibuang melalui jalur udara ialah seperti asap dari pabrik, kendaraan bermotor, atau bahkan rokok. Asap dari ketiganya tentu akan mencari udara di sekitarnya. Udara yang telah terkontaminasi tersebut jika dihirup oleh manusia dan makhluk hidup lainnya tentu akan berbahaya untuk tubuh mereka. Selain itu, asap juga menjadi salah satu penyebab semakin menipisnya lapisan ozon (lapisan pelindung bumi dari radiasi matahari).

Oleh sebab itu, ada baiknya kita sebagai manusia untuk membuang sampah pada tempatnya serta mengelolanya dengan cara yang baik dan benar. Memilih dan memilah sampah merupakan salah satu cara sederhana yang bisa kita lakukan dari sekarang. Memilih dan memilah sampah juga termasuk dari kegiatan sustainable giving loh.

Sumber: https://tekoneko.net/sampah-organik-dan-non-organik/

Posted on

Beginilah Mutu dari Pendidikan di Indonesia

Sumber: Google.com

Data UNESCO dalam Global Education Monitoring (GEM) Report 2016, mutu pendidikan di Indonesia hanya menempati peringkat ke-10 dari 14 negara berkembang. Sedangkan kualitas guru sebagai komponen penting dalam pendidikan tergolong memprihatinkan, berada di urutan ke-14 dari 14 negara berkembang di dunia.

Ada banyak faktor yang menyebabkan mutu pendidikan di Indonesia menjadi rendah. Salah satunya adalah dimana pendidikan Indonesia memiliki standarisasi yang sama terhadap semua anak-anak, terlepas dari kemampuan yang dimiliki anak tersebut. Standart itulah yang membuat anak-anak di Indonesia sulit untuk berkembang dan percaya diri akan kemampuan yang dimilikinya.

“Setiap anak di dunia ini adalah jenius, tapi jika menilai ikan dari seberapa hebat ia memanjat pohon maka ikan tersebut akan selamanya terlihat bodoh.”

Albert Einstein

Maksud dari perkataan Einsten tersebut adalah setiap anak di dunia ini memiliki kecerdasan dan kemampuannya masing-masing, tapi jika kemampuan anak-anak tersebut hanya dilihat dari nilai akademisnya saja maka anak-anak yang tidak memiliki kemampuan akademis akan terlihat bodoh seumur hidupnya, dan membuat setiap anak tidak bisa yakin bahwa dia berbeda dengan orang lain.

Sumber: Google.com

Sangat miris sekali jika dibandingkan dengan mutu pendidikan di Eropa. Jika dilihat dari gambar diatas sangat berbeda sekali sistem pendidikan di Eropa dengan Indonesia. Pendidikan di Eropa membantu anak-anaknya untuk menemukan dan mengembangkan dari bakat setiap anak, sedangkan pendidikan di Indonesia dari tingkat sekolah dasar sampai tingkat sekolah menengah atas hanya melakukan hal yang sama terus menurus. Sehingga membuat anak-anak di Indonesia tidak diberi kesempatan untuk menemukan dan menggali bakat mereka masing-masing.

Suduh cukup sulit untuk membenahi mutu pendidikan di Indonesia saat ini. Salah satu cara termudah untuk membenahi mutu pendidikan di Indonesia adalah membenahi kualitas guru. Guru merupakan sosok yang sangat penting dalam proses pembentukan karakter seorang anak. Karena sebagian besar waktu anak-anak dihabiskan di sekolah. Maka guru harus bisa memberikan contoh baik dan menjadi idola untuk anak-anak.

Terkadang guru sering lupa, belajar bukanlah proses untuk menjadikan siswa sebagai “ahli” pada mata pelajaran tertentu. Siswa lebih membutuhkan ‘pengalaman” dalam belajar, bukan “pengetahuan”. Karena itu, kompetensi guru menjadi syarat utama tercapainya kualitas belajar yang baik. Guru yang kompeten akan meniadakan problematika belajar akibat kurikulum. Kompetensi guru harus berpijak pada kemampuan guru dalam mengajarkan materi pelajaran secara menarik, inovatif, dan kreatif yang mampu membangkitkan gairah siswa dalam belajar.

Sumber :https://www.kompasiana.com/syarif1970/5ae933c4caf7db6e6f784102/memprihatinkan-potret-pendidikan-indonesia-zaman-now

Posted on

Pemberian Dana Bantuan Pendidikan dan Sosialisasi Tanggung Jawab Sosial Kepada Sekolah SD RK No. 1 Sibolga, Sumatera Utara

PureHeart yang dipercaya oleh alumni dari SD RK No.1 angkatan 1995 untuk menyampaikan dana bantuan pendidikan dan mengajarkan tanggung jawab sosial untuk sekolah SD RK No. 1 telah berhasil melaksanakan amanatnya dengan baik. Acara yang diselenggarakan pada Senin, 15 April 2019 turut dihadiri langsung oleh guru-guru senior dari angkatan 1995, kepala sekolah, guru-guru, dan pengurus aktif dari SD RK No. 1, serta siswa dan siswi kelas 5 dan 4 dari SD RK No. 1 Sibolga, Sumatera Utara.

Acara ini disambut antusias oleh guru-guru senior angkatan 1995 dan juga seluruh guru-guru dan pengurus dari SD RK No.1 Sibolga, Sumatera Utara. Menurut Sr. Netty Turnip selaku Kepala Sekolah SD RK No. 1 Sibolga, Sumatera Utara saat ini, belum pernah ada alumni yang berinisiatif untuk melakukan acara seperti ini di Sibolga. Baru kali ini ada alumni yang bersedia untuk kembali ke kampung halamannya untuk memberikan bantuan dan edukasi ke sekolahnya terdahulu. Bahkan kepala sekolah SD RK No. 1 angkatan 1995 rela menempuh perjalanan jauh dari Pulau Nias ke Sibolga hanya untuk menghadiri acara yang diadakan oleh PureHeart dan alumni SD RK No. 1 angkatan 1995.

PureHeart dan alumni SD RK No. 1 angkatan 1995 bekerjasama untuk membuat kegiatan ini bisa bermanfaat dan menginspirasi untuk siswa dan siswi SD RK No. 1 atau bahkan menginspirasi masyarakat luas untuk bisa melakukan hal yang serupa.

Posted on

Pentingnya Mengajarkan Pengelolaan Sampah Saat Masih Anak-Anak

Volume sampah di Indonesia setiap tahunnya selalu meningkat. Ini disebabkan karena kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan sekitarnya masih sangat rendah. Masih banyak ditemukan masyarakat yang nekat untuk membuang sampah ke kali atau sungai daripada membuangnya ke tempat pembuangan akhir. Itulah yang menyebabkan penumpukkan sampah yang bermuara ke pantai.

Sampai saat ini pencemaran sampah plastik di laut hari semakin memprihatinkan. Beberapa penelitian menyebutkan, jika produksi sampah plastik tidak bisa ditekan, diperkirakan tahun 2050 sampah plastik di laut akan lebih banyak daripada ikan.

Jadi, sangat penting untuk memulai mengajarkan bagaimana cara pengelolaan sampah sejak dini. Karena, pembelajaran tentang sampah akan berkaitan dengan karakter dan kebiasaan seseorang. Maka dari itu, PureHeart akan memulai untuk membantu mengajarkan cara pengelolaan sampah yang benar kepada siswa-siswi sekolah dasar di salah satu sekolah dasar di yang ada di Indonesia supaya nantinya bisa membentuk karakter dan kebiasaan siswa-siswi sekolah dasar untuk lebih peduli terhadap lingkungan.

Sumber:
https://preneur.trubus.id/baca/24584/pentingnya-tanamkan-anak-sejak-dini-tentang-pengelolaan-sampah

Posted on

Pentingnya Mengelola Sampah!

Di Indonesia kesadaran akan meminimalisir dalam penggunaan sampah plastik masih sangat rendah. Padahal, sudah jelas sekali bahwa sampah plastik merupakan sampah yang sangat sulit terurai, bahkan selama puluhan tahun. Selain sulit terurai, saat ini sampah plastik juga membuat ekosistem di bawah laut tercemar.

Koalisi Rakyat untuk Keadilan Perikanan (KIARA) mencatat, setiap tahun sedikitnya sebanyak 1,29 juta ton sampah dibuang ke sungai dan bermuara di lautan. Dari jumlah tersebut, sebanyak 13.000 plastik mengapung di setiap kilometer persegi setiap tahunnya. Fakta tersebut menasbihkan Indonesia menjadi negara nomor dua di dunia dengan produksi sampah plastik terbanyak di lautan. (Sumber : https://www.mongabay.co.id/2018/07/26/ancaman-sampah-plastik-untuk-ekosistem-laut-harus-segera-dihentikan-bagaimana-caranya/)

Maka dari itu, PureHeart ingin mengajak masyarakat Indonesia untuk mulai meminimalisir penggunaan plastik. Meminimalisir penggunaan plastik tidaklah sulit, bisa dimulai dari membawa botol minum sendiri, kantong belanja sendiri, dan masih banyak lagi. Atau bisa juga dimulai dari membuang sampah plastik dengan cara yang benar, dan diletakkan di tempat yang benar. Dengan begitu akan memudahkan proses daur ulang dari sampah plastik tersebut. Hanya dimulai dari hal kecil, dapat memberikan perubahan yang besar!

Posted on

IBM Corporation Mengunjungi Stasiun Geofisika BMKG Mataram dan Lokasi Terdampak Gempa Bumi di Lombok.

Pada tanggal 3 November 2018 lalu, perwakilan tim dari International Business Machines (IBM) dan Wahana Visi Indonesia (WVI) mendapatkan kesempatan untuk mengujungi Stasiun Geofisika BMKG Mataram. Dalam kunjungan ke Stasiun Geofisika BMKG Mataram IBM Corporation, turut mengajak perwakilan dari IGEGAMA, BPPT, IABIE, dan PureHeart untuk bisa berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Kegiatan ini diawali dengan sambutan dan penyampaian materi mengenai kejadian gempa bumi yang terjadi di Lombok beberapa bulan lalu oleh Kepala Stasiun Geofisika Mataram, Agus Riyanto, S.P.,M.M. Setelah itu dilanjutkan dengan sambutan dari Global Humanitarian Response Manager & Senior Program Manager IBM Corporation, Madam Rebecca Curzon. Beliau menyampaikan rasa prihatin terhadap masyarakat di Lombok atas kejadian gempa bumi yang menimpa Lombok beberapa bulan lalu. Tidak hanya itu, beliau juga mengapresiasi Stasiun Geofisika BMKG Mataram atas kinerja mereka dalam menyikapi kejadian gempa bumi tersebut. Dan terakhir, CEO & National Director Wahana Visi Indonesia, Doseba Tua Sinay, menceritakan mengenai program kemanusiaan yang telah dilakukan pasca gempa bumi Lombok, seperti memberikan bantuan psikososial kepada masyarakat, bantuan pendidikan, dan kesehatan.

Setelah itu, IBM Corporation memberikan cendremata kepada Stasiun Geofisika BMKG Mataram dan Wahana Visi Indonesia, dan juga menyampaikan bantuan secara simbolis kepada Wahana Visi Indonesia, untuk disalurkan kepada masyarakat Lombok yang terkena dampak dari kejadian gempa bumi lalu. IBM Corporation dan Wahana Visi Indonesia juga secara langsung mengunjungi ke lokasi yang terkena dampak besar dari kejadian gempa bumi di Lombok untuk melihat keadaan disana dan melakukan peletakkan batu pertama untuk membangun sekolah sementara disana. Lalu kegiatan diakhiri dengan kunjungan tim IBM Corporation ke lokasi sensor gempa bumi BMKG Stasiun Geofisika Mataram yang berlokasi di Stageof Mataram (sensor Accelero MAKE), TDS Stationer di Bandara Selaparang dan Site InaTEWS KLNI di Pemenang Kabupaten Lombok Utara.

Sumber: https://www.bmkg.go.id/berita/?p=ibm-kunjungi-lokasi-terdampak-gempabumi-lombok&lang=ID