Posted on

Harmony in diversity part 3 of ∞

PureHeart berterimakasih kepada YONK yang sekali lagi ikut berkolaborasi bersama-sama mengadakan kegiatan sosial. Kali ini, PureHeart  dan YONK memilih salah satu sekolah dari beberapa sekolah di Jawa Timur, yaitu SMPK St Antonius. Sekolah ini berjarak 107 km dari kota Surabaya tepatnya di daerah Arjowilangun Kabupaten Malang. Meskipun jauh dari kota dan fasilitas terbatas, namun sekolah ini mampu mencetak siswa-siswa berprestasi.

Semangat dan antusias yang tinggi serta mereka sadar akan lingkungan membuat PureHeart dan YONK memilih sekolah ini. Suasana yang penuh semangat sangat terasa ketika para siswa-siswi terlibat langsung dalam kegiatan sadar lingkungan dan kesempatan untuk mereka menuliskan mimpi-mimpi mereka di GUDANG IDE.

Puncak acara terjadi ketika para siswa diberikan kesempatan untuk mengucapkan apresiasi kepada para guru. Apresiasi yang dimulai dengan pembacaan puisi dilanjutkan dengan membasuh kaki para guru dan diiringi dengan nyanyian wujud terima kasih kepada para guru.

 Kegiatan ini berjalan dengan sukses dan mampu menciptakan suasana yang sangat mengharukan dan diakhiri antara siswa dan guru saling berpelukan. Suasana hubungan yang harmonis antara guru dan murid sangat terasa sebagai bukti bahwa mereka sangat menyayangi guru mereka dan mengajarkan kepada kita semua bahwa berbakti kepada guru harus dimulai dari sekarang.

PureHeart mengucapkan terimakasih banyak kepada Bpk. Drs. Yulius Sutrisno selaku Kepala sekolah SMPK St Antonius, Ibu Linda Wiji Lestari, S.Pd dan semua guru atas bantuan dan dukungan yang luar biasa sehingga acara dapat terlaksana dengan lancar dan sukses.

PureHeart telah memiliki platform “Generative Giving” untuk membantu transparansi kegiatan dan penyaluran donasi untuk perusahaan-perusahaan dalam hal mengadakan kegiatan Corporate Social Responsibility. PureHeart mengajak perusahaan Anda dapat berkolaborasi bersama kami dan berkomitmen untuk terus aktif mengadakan kegiatan-kegiatan sosial. Jadi, siapkah perusahaan Anda untuk berkolaborasi bersama PureHeart?

More information:
YONK: https://www.yonk.io

Posted on

Pentingnya Mengajarkan Pengelolaan Sampah Saat Masih Anak-Anak

Volume sampah di Indonesia setiap tahunnya selalu meningkat. Ini disebabkan karena kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan sekitarnya masih sangat rendah. Masih banyak ditemukan masyarakat yang nekat untuk membuang sampah ke kali atau sungai daripada membuangnya ke tempat pembuangan akhir. Itulah yang menyebabkan penumpukkan sampah yang bermuara ke pantai.

Sampai saat ini pencemaran sampah plastik di laut hari semakin memprihatinkan. Beberapa penelitian menyebutkan, jika produksi sampah plastik tidak bisa ditekan, diperkirakan tahun 2050 sampah plastik di laut akan lebih banyak daripada ikan.

Jadi, sangat penting untuk memulai mengajarkan bagaimana cara pengelolaan sampah sejak dini. Karena, pembelajaran tentang sampah akan berkaitan dengan karakter dan kebiasaan seseorang. Maka dari itu, PureHeart akan memulai untuk membantu mengajarkan cara pengelolaan sampah yang benar kepada siswa-siswi sekolah dasar di salah satu sekolah dasar di yang ada di Indonesia supaya nantinya bisa membentuk karakter dan kebiasaan siswa-siswi sekolah dasar untuk lebih peduli terhadap lingkungan.

Sumber:
https://preneur.trubus.id/baca/24584/pentingnya-tanamkan-anak-sejak-dini-tentang-pengelolaan-sampah